3 Cara Menghapus Akun Secreto Permanen

Cara menghapus akun secreto tidak sesulit yang dibayangkan. Secreto sendiri merupakan salah satu akun website yang dapat memberikan sebuah fitur layanan, dimana Anda bisa mengirimkan pesan tanpa diketahui.

Pesan yang terkirim dalam akun website secreto ini bersifat rahasia. Artinya pesan tersebut hanya bisa dilihat oleh pemilik akun akan tetapi pemilik akun tersebut tidak bisa melihat siapa orang yang mengirimkan pesan rahasia.

Cara Mudah Menghapus Akun Secreto Sendiri

Sama halnya dengan layanan dan fitur dalam akun website secreto dapat memberikan berbagai dampak positif maupun dampak negatif bagi penggunanya. Oleh karena itu pengguna akun website secreto ini diharapkan untuk lebih bijak dalam menggunakannya.

Selain itu sistem keamanan dari layanan akun website secreto ini sudah otomatis terhubung dengan aplikasi media sosial seperti facebook, instagram, whatsapp dan lain sebagainya. Berikut cara mudah dalam menghapus akun secreto yang bisa Anda coba.

1. Logout Atau Keluar Dari Semua Akun

Langkah atau cara menghapus akun secreto yang pertama harus Anda lakukan adalah logout dari semua akun. Pasalnya akun website secreto ini sudah otomatis terhubung dengan berbagai akun media sosial seperti instagram, facebook, whatsapp dan lain sebagainya.

Anda bisa keluar dari semua akun media sosial seperti instagram atau facebook. Kemudian jangan pernah mengakses atau membuka kembali semua akun media sosial yang sudah terhubung dengan akun website secreto.

Ketika Anda membiarkan semua akun media sosial yang terhubung dengan akun website secreto mati atau keluar, maka secara otomatis Anda telah mematikan aktivitas secreto di akun website.

Sehingga dengan begitu akun website secreto Anda akan secara otomatis dinonaktifkan atau dimatikan, karena tidak ada aktivitas yang berlangsung.

2. Menunggu Akun Secreto Hilang

Jika Anda tidak ingin keluar atau logout dari semua akun media sosial, maka Anda bisa melakukan cara menghapus akun secreto dengan menunggu akun secreto hilang. Anda hanya perlu menunggu akun secreto Anda hilang dalam situs resmi secreto saja.

Kemudian, Anda hanya perlu menunggu saja dan cukup membiarkan akun website secreto Anda tanpa adanya aktivitas sama sekali. Anda juga tidak boleh mengakses akun website secreto, dengan begitu akun secreto Anda akan mengalami masalah atau kendala.

Jika akun secreto yang Anda miliki terkena kendala, maka kemungkinan besar akun secreto Anda akan ditutup atau dihapus. Namun mengenai kepastian berapa lama Anda harus menunggu belum pasti waktunya.

3. Pastikan Waktu Awal Login Tidak Menggunakan Nama Asli

Setiap manusia pastinya memiliki privasinya masing-masing. Namun tidak seperti akun website lainnya yang memiliki opsi edit password dan lain sebagainya, akun website secreto tidak memiliki opsi untuk mengubah password atau foto dan lain sebagainya.

Maka dari itu sebelum Anda login dalam akun website secreto, lebih baik Anda login tidak menggunakan alamat email dan gunakan nama palsu. Supaya ketika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan bisa dihindari.

Namun bagi Anda yang ingin menghapus akun secreto, maka langkah yang paling mudah adalah dengan membiarkannya. Dalam kata lain biarkan akun secreto Anda tanpa aktivitas online.

Sehingga nanti secara otomatis akun secreto Anda akan dihapus. Cara menghapus akun secreto memang mudah dilakukan, namun perkiraan waktu dimana Anda harus menunggu akun tersebut dihapus tidak bisa dipastikan. Semoga penjelasan dari Laskar Pena di atas bisa membantu, selamat mencoba!

Bagikan postingan ini:
Laskar Pena
Laskar Pena
Articles: 223

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page